Surprise Me!

Momen Presiden Jokowi Membeli Tas Noken Papua dari Mama-mama Pinggir Jalan

2021-10-01 508 Dailymotion

JAYAPURA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo hari ini bertolak ke Papua untuk menghadiri pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-20 Papua dan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) ke-16, yang akan digelar di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, Sabtu (02/10/2021). <br /> <br />Presiden Jokowi berangkat dari pangkalan udara (Lanud) Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Jumat (01/10/2021) pagi. <br /> <br />Presiden dan rombongan langsung terbang menuju Bandara Sentani Jayapura. <br /> <br />Selain membuka pesta PON XX dan Peparnas ke-16, Presiden Jokowi juga diagendakan untuk meresmikan sejumlah infrastruktur di Papua. <br /> <br />Baca Juga Ketika Perjalanan Jokowi dan Rombongan Kepresidenan Terhenti Gara-Gara Noken Mama Papua di https://www.kompas.tv/article/217479/ketika-perjalanan-jokowi-dan-rombongan-kepresidenan-terhenti-gara-gara-noken-mama-papua <br /> <br />Dilansir dari Sekretariat Kabinet, dalam perjalanan dari Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura menuju hotel, rangkaian kendaraan Presiden Jokowi sempat berhenti sesaat. <br /> <br />Rupanya Presiden hendak membeli noken, tas rajutan asli papua dari mama-mama penjual pinggir jalan. <br /> <br />"Tas apa ini?" tanya Presiden kepada Paulina Adi, salah seorang mama penjual noken di pinggir Jalan Raya Hawai Sentani, Jayapura, Papua, Jumat (01/10/2021). <br /> <br />"Ini tas terbuat dari kulit kayu, Bapak," jawab Paulina. <br /> <br />Baca Juga BNPT Optimalkan PON XX Berlangsung Tanpa Teror di https://www.kompas.tv/article/217483/bnpt-optimalkan-pon-xx-berlangsung-tanpa-teror <br /> <br />Setelah melihat-lihat dan memilih, Presiden kemudian memutuskan untuk membeli dua noken. <br /> <br />Selain Paulina Adi, ada juga Anastasya Keren dan Yulita Tebay yang juga menjual noken hasil rajutannya sendiri. <br /> <br />Mereka berharap dengan adanya perhelatan PON XX di Papua, akan banyak orang yang membeli tas rajutan asli Papua tersebut. <br /> <br />Video Editor: Febi Ramdani <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/217496/momen-presiden-jokowi-membeli-tas-noken-papua-dari-mama-mama-pinggir-jalan

Buy Now on CodeCanyon