Surprise Me!

Kelompok Taliban Pulangkan Pengungsi Kembali ke Afghanistan

2021-10-10 1 Dailymotion

KOMPAS.TV - Hari Sabtu (09/10) kemarin, Taliban mulai memulangkan warga Afghanistan yang sebelumnya mengungsi di tenda untuk kembali ke kota-kota di Afghanistan. <br /> <br />1,3 juta warga Afghanistan yang mengungsi dari perang masa lalu mulai dipulangkan Taliban ke wilayah masing-masing di sejumlah kota di Afghanistan termasuk Kabul. <br /> <br />Taliban telah mengatur pemulangan 1.005 keluarga pengungsi ke rumah mereka sejak Sabtu kemarin. <br /> <br />Banyak pengungsi masih tinggal di kamp di Kabul menunggu kepulangan mereka ke daerah masing-masing sebelum musim dingin ke wilayah utara. <br /> <br />Sejumlah pengungsi mengaku tidak khawatir akan ancaman ISIS di provinsi utara. <br /> <br />Taliban telah mengesampingkan kerjasama dengan Amerika Serikat untuk menahan kelompok-kelompok ekstremis di Afghanistan. <br /> <br />Baca Juga Pertemuan Perdana Taliban-AS, Bicarakan Bantuan Kemanusiaan dan Angkat Pembekuan Dana Afghanistan di https://www.kompas.tv/article/220073/pertemuan-perdana-taliban-as-bicarakan-bantuan-kemanusiaan-dan-angkat-pembekuan-dana-afghanistan <br /> <br />Taliban tidak akan ada kerjasama dengan pihak Washington untuk menahan kelompok Islam ekstrim yang masih aktif di Afghanistan. <br /> <br />Juru bicara Taliban Suhail Shaheen menyampaikannya jelang pertemuan petinggi Taliban dan AS di Doha, Qatar pada Sabtu (9/10) hingga Minggu (10/10). Isu yang akan dibahas dalam pertemuan ini di antaranya adalah evakuasi warga asing dan pemberantasan kelompok ekstremis. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/220099/kelompok-taliban-pulangkan-pengungsi-kembali-ke-afghanistan

Buy Now on CodeCanyon