Surprise Me!

Foto Gratis untuk Produk UMKM di Kediri

2021-10-14 866 Dailymotion

KEDIRI, KOMPAS.TV - Selama pandemi melanda, semakin banyak pelaku UMKM merambah penjualan daring di media sosial hingga marketplace. Meski demikian, banyak pelaku usaha terkendala foto produk yang kurang menarik, sehingga menghambat penjualan. <br /> <br />Merespon hal ini, Pemerintah Kota Kediri melalui Klinik UMKM Dinas Koperasi UMTK memberikan fasilitas layanan foto produk UMKM gratis untuk para pelaku usaha. <br /> <br />Baca Juga Nenek 82 Tahun Mendirikan UMKM Khusus Lansia di https://www.kompas.tv/article/220945/nenek-82-tahun-mendirikan-umkm-khusus-lansia <br /> <br />Harapannya, dengan memberikan fasilitas ini, para pelaku usaha dapat menarik lebih banyak konsumen shingga bisa memaksimalkan penjualan produk mereka. <br /> <br />Sejak dibuka 3 pekan lalu, Klinik UMKM telah melayani sekitar 50 produk untuk dilakukan pemotretan. Hal ini mencerminkan antusiasme pelaku usaha yang tinggi. <br /> <br />Selain memberikan layanan foto produk gratis, Pemkot Kediri juga memberikan pelatihan foto produk bagi para pelaku UMKM, serta bimbingan pemasaran produk secara daring. <br /> <br />Video editor: Laurensius Krisna Galih <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/221515/foto-gratis-untuk-produk-umkm-di-kediri

Buy Now on CodeCanyon