BALI, KOMPAS.TV - Dampak gempa yang terjadi di Bangli Bali, menyebabkan longsor terjadi di sejumah titik. <br /> <br />Akibatnya ribuan warga di dua desa terisolasi. <br /> <br />Gempa yang terjadi Sabtu (16/10) dini hari juga membuat tanah longsor terjadi di sejumah titik di jalur menuju Desa Abang Batu Dinding dan Desa Terunyan, Kabupaten Bangli, Bali. <br /> <br />Baca Juga Kekuatan Tampak Lemah, 4 Faktor Ini Ternyata Buat Gempa Bali Tergolong Merusak di https://www.kompas.tv/article/222234/kekuatan-tampak-lemah-4-faktor-ini-ternyata-buat-gempa-bali-tergolong-merusak <br /> <br />Material longsor menutup semua badan jalan sehingga tidak bisa dilalui kendaraan. <br /> <br />Selain itu badan jalan juga retak di jumlah titik. <br /> <br />Kondisi ini membuat ribuan warga di dua desa yakni Abang Batu Dinding dan Desa Terunyan Terisolasi. <br /> <br />Pusat gempa Bali, terjadi di 8 kilometer barat laut Karangasem. <br /> <br />Gempa ini terjadi di kedalaman 10 kilometer. <br /> <br />Bahkan gempa ini terasa hingga di daerah Lombok, Nusa Tenggara Barat. <br /> <br />Gempa bermagnitudo 4,8 mengguncang wilayah Karangasem Bali. <br /> <br />Beberapa hari yang lalu gempa berkekuatan sama juga mengguncang Yogyakarta. <br /> <br />Bagaimana meminimalisir dampak gempa jika kembali terjadi? <br /> <br />Kita berbincang dengan Ketua Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono. <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/222292/longsor-terjadi-pasca-gempa-bali-bmkg-gempa-di-kawasan-perbukitan-rawan-picu-longsor
