Surprise Me!

Situs Pemerintah Rawan DIretas, Pengamat: Banyak yang Harus Diperbaiki

2021-10-30 1,393 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Lembaga negara yang mestinya aman dari kejahatan siber, justru dibobol peretas. <br /> <br />Kejadian ini bisa saja, kian mengurangi kepercayaan publik, terhadap perlindungan data pribadi di Indonesia. <br /> <br />Lalu bagaimana solusinya? <br /> <br />Kompas TV membahasnya bersama Juru Bicara Badan Siber dan Sandi Negara, BSSN, Anton Setiawan dan Pakar Keamanan Siber, Alfons Tanujaya. <br /> <br />Pada 25 Oktober lalu, situs pusat malware nasional (PUSMANAS) milik BSSN, tak bisa diakses. <br /> <br />Dari tangkapan layar, situs pusat BSSN mengalami perubahan halaman muka. <br /> <br />Peretas menyisipkan pernyatan berupa penghinaan terhadap negara, dan menyebut bahwa aksi ini merupakan aksi balasan, bagi peretas Indonesia yang telah meretas situs Brazil. <br /> <br />Pengamat siber dari Cyber Security Forum, Ardi Sutedja menilai, serangan yang terjadi di situs BSSN memiliki keterkaitan dengan serangan lembaga pemerintah sebelumnya. <br /> <br />Pemerintah dinilai perlu bekerjasama dengan swasta, dan juga perguruan tinggi, untuk mengantisipasi serangan siber ini. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/226895/situs-pemerintah-rawan-diretas-pengamat-banyak-yang-harus-diperbaiki

Buy Now on CodeCanyon