JAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi menyelidiki ledakan yang terjadi di depan rumah orang tua aktivis papua merdeka, Veronica Koman, di daerah Jelambar Baru, Jakarta Barat, Minggu (7/11/2021) pagi. <br /> <br />Aparat dari Kepolisian Sektor Metropolitan (Polsek Metro) Tanjung Duren langsung meminta keterangan saksi dan korban terkait ledakan itu. <br /> <br />Sejumlah barang bukti disita, diantaranya sisa benda yang meledak dan rekaman kamera CCTV. <br /> <br />Baca Juga Veronica Koman Bantah Pernyataan Waka BIN soal Penyebab Instabilitas Papua: Itu Fitnah! di https://www.kompas.tv/article/178149/veronica-koman-bantah-pernyataan-waka-bin-soal-penyebab-instabilitas-papua-itu-fitnah <br /> <br />Kepala Unit (Kanit) Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Metro Tanjung Duren, AKP Fiernando Adriansyah memastikan tidak ada korban jiwa akibat ledakan tersebut. <br /> <br />"Yang jelas yang bisa saya sampaikan, sampai dengan sekarang tidak ada korban jiwa atau pun kerusakan," ucap Fiernando. <br /> <br />Baca Juga BIN: Veronica Koman dan Benny Wenda Terdeteksi Manfaatkan PON 2021 Ciptakan Instabilitas di Papua di https://www.kompas.tv/article/178114/bin-veronica-koman-dan-benny-wenda-terdeteksi-manfaatkan-pon-2021-ciptakan-instabilitas-di-papua <br /> <br />Polisi lalu membawa sisa bahan yang meledak ke Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri. <br /> <br />"Kami saat ini sedang berkoordinasi dengan Puslabfor untuk memastikan letusan tersebut asalnya dari apa," lanjutnya. <br /> <br />Video Editor: Laurensius Krisna Galih <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/229657/rumah-veronica-koman-dilempar-bahan-peledak-polisi-tidak-ada-korban-jiwa
