BANDAR LAMPUNG, KOMPAS.TV - Antisipasi lonjakan jumlah pengguna jalan disaat natal dan tahun baru, Polda Lampung akan terapkan sistem ganjil genap nomor polisi kendaraan disejumlah titik jalan. <br /> <br />Kebijakan ini juga mengacu pada penetapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM level 3 di libur natal dan tahun baru. <br /> <br />Rencana pemberlakuan ganjil genap nomor polisi kendaraan pribadi akan diberlakukan di Pulau Jawa dan Sumatera. <br /> <br />Sistem ganjil genap diterapkan untuk kendaraan saat melintas didalam Tol Sumatera dan Jalan Nasional. <br /> <br />Baca Juga Penerapan PPKM Level 3 Saat Nataru Tunggu Arahan Pusat di https://www.kompas.tv/article/234172/penerapan-ppkm-level-3-saat-nataru-tunggu-arahan-pusat <br /> <br />Polda Lampung juga memeriksa sejumlah kendaran yang hendak masuk pintu Tol Sumatera serta di Jalan Nasional untuk mengurai kemacetan serta kepadatan saat pemberlakuan PPKM level 3. <br /> <br />Saat ini tengah mengkaji penerapan genap ganjil terhadap kendaraan yang melinta di Tol Sumatera dan Jalan Nasional lainya. <br /> <br />Dirlantas Polda Lampung, Kombes Raden Romdhon Natakusuma menyarankan, penerapan ganjil genap rencananya akan diberlakukan di pelabuhan penyeberangan yang diintegerasikan dengan pembelian ticketing. <br /> <br />"Kita akan mendukung kebijakan pemerintah untuk melakukan pembatasan. Ada rencana untuk memberlakukan ganjil genap di ruas tol, baik di Jawa maupun di Sumatera," terangnya. <br /> <br />Baca Juga Belum Jelas, Wisata Bantul Bakal Buka atau Tutup saat PPKM Level 3 Libur Natal dan Tahun Baru di https://www.kompas.tv/article/234474/belum-jelas-wisata-bantul-bakal-buka-atau-tutup-saat-ppkm-level-3-libur-natal-dan-tahun-baru <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/234496/jelang-libur-natal-dan-tahun-baru-polda-lampung-terapkan-ganjil-genap-guna-antisipasi-keramaian
