Surprise Me!

Warga Ambon Blokade Akses ke Bandara Pattimura Akibat Sengketa Lahan, Wali Kota Minta Diskusi

2021-11-25 913 Dailymotion

AMBON, KOMPAS.TV - Akibat sengketa lahan, warga Desa Tawiri, Teluk Ambon, melakukan aksi protes dengan melakukan blokade pada akses menuju Bandara Pattimura. <br /> <br />Aksi warga ini menyebabkan jadwal dua penerbangan tertunda. <br /> <br />Dengan menggunakan kayu dan meja, warga memblokade jalan menuju Bandara Pattimura. <br /> <br />Akibatnya, kemacetan panjang terjadi. <br /> <br />Sejumlah calon penumpang terpaksa harus berjalan kaki menuju bandara agar tidak terlambat. <br /> <br />Aksi protes warga ini merupakan buntut dari sengketa lahan dengan pihak Lanud Pattimura. <br /> <br />Baca Juga TNI dan Polisi di Ambon Adu Jotos, Pimpinan Kedua Instansi Berdamai dan Periksa Oknum di https://www.kompas.tv/article/235380/tni-dan-polisi-di-ambon-adu-jotos-pimpinan-kedua-instansi-berdamai-dan-periksa-oknum <br /> <br />Setelah dilakukan negosiasi dengan Wali Kota Ambon, Richard Louhenapessy, warga bersedia membuka blokade dan arus lalu lintas kembali normal. <br /> <br />Dari dokumentasi yang berhasil didapatkan oleh Kompas TV, Richard meneriakkan ajakan untuk berdiskusi secara internal bersamanya di kantor Wali Kota. <br /> <br />Ia meminta 10 orang perwakilan untuk bertemu dengannya. <br /> <br />"Sekarang saya undang 10 orang perwakilan untuk bertemu dan berbicara soal ini! Ayo!" tukas Richard. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/235382/warga-ambon-blokade-akses-ke-bandara-pattimura-akibat-sengketa-lahan-wali-kota-minta-diskusi

Buy Now on CodeCanyon