Surprise Me!

Tes Usap Acak, 20 Siswa di Kabupaten Sleman Terpapar Covid-19

2021-11-26 831 Dailymotion

KOMPAS.TV - 20 orang siswa terpapar covid-19 usai pembelajaran tatap muka di Kabupaten Sleman, Yogyakarta. <br /> <br />Sementara di Solo, Jawa Tengah, Dinas Pendidikan terpaksa kembali menerapkan pembelajaran jarak jauh pasca ditemukan kasus positif di tiga sekolah. <br /> <br />Tes usap sampling yang dilakukan di sejumlah sekolah menemukan 20 siswa yang positif covid-19. <br /> <br />Mereka yang positif covid-19 ini tersebar di 4 sekolah di Kecamatan Tempel, Cangkringan, Sayegan dan Pakem. <br /> <br />Siswa yang positif covid-19 selanjutnya dikarantina selama 14 hari di isolasi terpadu milik Pemkab Sleman. <br /> <br />Meski ditemukan 20 siswa yang positif belum dilakukan penutupan satu pun sekolah di kabupaten Sleman karena siswa yang terpapar virus diduga tertular di luar lingkungan sekolah. <br /> <br />Sementara itu, tiga sekolah di Solo yang ditemukan kasus positif covid-19 adalah SD Negeri Beskalan 14, SD Negeri Semanggi Kidul, dan SD Cinderejo. <br /> <br />SD Negeri Beskalan nomer 14 bahkan sudah melakukan pembelajaran jarak jauh selama dua hari. <br /> <br />Baca Juga Menag: Mulai 1 Desember 2021 WNI Bisa Masuk ke Arab Saudi Tanpa Booster Vaksin Covid-19 di https://www.kompas.tv/article/236040/menag-mulai-1-desember-2021-wni-bisa-masuk-ke-arab-saudi-tanpa-booster-vaksin-covid-19 <br /> <br />Sedangkan di SD Semanggi Kidul ada tiga siswa dan SD Cinderejo ada satu siswa yang terkonfirmasi positif covid-19. <br /> <br />Dinas Pendidikan langsung melakukan tracing, siswa dan guru yang negatif hasil tesnya akan kembali dites PCR setelah lima hari. <br /> <br />Tracing juga dilakukan pada keluarga dari siswa dan guru yang positif covid-19. <br /> <br />Tracing diserahkan pada puskesmas dekat siswa yang terpapar berdomisili. <br />Dinkes berjanji akan memperketat pengawasan terutama saat siswa pulang sekolah seperti melakukan patroli untuk mencegah anak-anak berkeliaran seusai sekolah. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/236049/tes-usap-acak-20-siswa-di-kabupaten-sleman-terpapar-covid-19

Buy Now on CodeCanyon