PONOROGO, KOMPAS.TV - Sepekan lebih pasca longsor yang menerjang desa Tugurejo Ponorogo, Jawa Timur, puluhan warga terdampak masih bertahan di pengungsian. <br /> <br />Para korban hingga kini masih takut longsor susulan, dan berharap relokasi segera dilakukan Pemkab Ponorogo. <br /> <br />Baca Juga Alat Berat Dikerahkan untuk Buka Akses Jalan Pasca Longsor di Ponorogo di https://www.kompas.tv/article/235109/alat-berat-dikerahkan-untuk-buka-akses-jalan-pasca-longsor-di-ponorogo <br /> <br />Hingga Sabtu (27/11) pagi, material longsor berupa batu dan lumpur yang menerjang Dusun Tugunongko, Desa Tugurejo, Ponorogo masih menumpuk. <br /> <br />Upaya pembersihan terkendala cuaca dan alat berat. <br /> <br />Puluhan warga terdampak longsor, juga masih bertahan di 4 titik pengungsian yang aman dari jangkauan longsor. <br /> <br />BPBD juga belum bisa memastikan hingga kapan pengungsian ini diberlakukan. <br /> <br />Selain karena kondisi cuaca ekstrem yang masih melanda wilayah ini, upaya relokasi pun belum terealisasi. <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/236193/korban-tanah-longsor-di-ponorogo-berharap-relokasi-segera-dilakukan
