Surprise Me!

Bertemu Jokowi Ditengah Isu Reshuffle Kabinet, Johan Budi: Hanya Silaturahmi

2021-12-02 588 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Politikus PDI Perjuangan yang juga Mantan Juru Bicara Presiden, Johan Budi, menemui Presiden Joko Widodo, di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (01/12) siang kemarin. <br /> <br />Johan Budi mengaku, pertemuannya dengan Jokowi, tidak berkaitan dengan isu reshuffle yang tengah berembus. <br /> <br />Kepada media, Johan Budi mengaku pertemuannya dengan Presiden Jokowi, hanya sebatas silaturahmi, bukan berkaitan dengan isu reshuffle kabinet, apalagi soal kekosongan kursi Jubir Presiden dan Wakil Menteri. <br /> <br />Johan menyatakan, kedatangannya ke Istana hanya untuk memberikan laporan kepada Presiden terkait tugasnya di DPR. <br /> <br />Baca Juga Ini Pembicaraan Presiden Jokowi dengan Johan Budi di Istana di https://www.kompas.tv/article/237644/ini-pembicaraan-presiden-jokowi-dengan-johan-budi-di-istana <br /> <br />Termasuk laporan penanganan pandemi covid-19, serta kondisi masyarakat di daerah pemilihannya. <br /> <br />Menteri Sekretaris Negara, Pratikno, menepis isu yang mengatakan bahwa Presiden akan melakukan reshuffle kabinet pada pekan depan. <br /> <br />Menurutnya Presiden, dan jajarannya tengah fokus bekerja, khususnya dalam merespons covid varian omicron, pemulihan ekonomi, termasuk peningkatan kewaspadaan dalam menghadapi momen natal dan tahun baru. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/237836/bertemu-jokowi-ditengah-isu-reshuffle-kabinet-johan-budi-hanya-silaturahmi

Buy Now on CodeCanyon