GIANYAR, KOMPAS TV - Wakil Presiden Ma'ruf Amin meminta seluruh pihak untuk sigap menangani korban erupsi gunung semeru. Wapres Ma'ruf amin juga meminta seluruh daerah waspada terhadap bencana alam. <br /> <br />Gunung api semeru di Lumajang, Jawa Timur, sabtu sore mengalami erupsi. Gunung semeru mengeluarkan lava pijar, serta asap pekat berwarna abu-abu. <br /> <br />Selain merusak materi milik warga, dampak erupsi gunung semeru hingga minggu pagi memakan korban jiwa sebanyak 13 orang. <br /> <br />Wakil Presiden Ma'ruf Amin meminta seluruh pihak mulai dari Pemerintah Daerah, BPBD hingga petugas kesehatan untuk sigap menangani korban terdampak erupsi gunung semeru. <br /> <br />Selain kesigapan personil, Wapres Ma'ruf Amin juga meminta sedini mungkin upaya-upaya pencegahan untuk meminimalisir dampak korban saat terjadi bencana. <br /> <br /> <br /> <br /> <br /> <br /> <br /> <br /> <br /> <br />#BPBD #WakilPresidenRI #Ma'rufAmin <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/239798/sigap-tangani-korban-erupsi-gunung-semeru
