Surprise Me!

Kakek Penjual Kambing Jadi Korban Penipuan di Pasar Hewan

2022-01-07 1 Dailymotion

KEDIRI, KOMPAS.TV - Kisah pilu dialami seorang kakek di Kabupaten Kediri Jawa Timur. Ia menjadi korban penipuan oleh oknum pedagang saat akan menjual satu-satunya kambing miliknya. Ia pun mengalami kerugian 1 juta rupiah. <br /> <br />Katimen, usia 81 tahun, asal Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri menangis saat mengetahui dirinya ditipu oleh oknum pedagang di pasar hewan. <br /> <br />Baca Juga Penipuan Modus Masuk Akpol Tanpa Tes, Korban Diminta Bayar 1 Miliar di https://www.kompas.tv/article/224529/penipuan-modus-masuk-akpol-tanpa-tes-korban-diminta-bayar-1-miliar <br /> <br />Keponakan korban, Deni Siswanto bercerita bahwa saat itu Kakek Katimen hendak menjual seekor kambing di pasar hewan. Ia didatangi seorang pedagang, yang mengaku hendak membeli kambingnya seharga 1 juta rupiah. <br /> <br />Tanpa berpikir panjang, Kakek Katimen langsung menyerahkan kambingnya satu-satunya yang ia miliki ke pedagang tersebut. Setelah menerima kambing tersebut, pelaku langsung pergi dan tak datang lagi. <br /> <br />Kesedihan Katimen menggugah hati banyak orang, tak terkecuali Bupati Kediri, Hanindito Himawan Pramana. Bupati pun langsung memberikan 2 ekor kambing sebagai pelipur lara. <br /> <br />Baca Juga Penipuan Berkedok Jual Minyak Goreng Murah, Pelaku Ibu Rumah Tangga di https://www.kompas.tv/article/226907/penipuan-berkedok-jual-minyak-goreng-murah-pelaku-ibu-rumah-tangga <br /> <br />Kasus penipuan ini tengah didalami oleh Kepolisian Resor Kediri dengan memeriksa sejumlah saksi. <br /> <br />#Penipuan #PasarHewan #Kakek #Kediri #BupatiKediri <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/249196/kakek-penjual-kambing-jadi-korban-penipuan-di-pasar-hewan

Buy Now on CodeCanyon