KLUNGKUNG, KOMPAS TV - Kebakaran bangunan tempat suci pura di Desa Akah, Kabupaten Klungkung, Bali terjadi pada Minggu (16/1/2022) malam sekitar pukul 18.30 Wita . Api menghanguskan satu bangunan utama yakni pelinggih penyimpenan yang digunakan untuk menempatkan benda-benda sakral dan benda-benda berharga lainnya. <br /> <br />Salah seorang warga yang tinggal di dekat pura, Wayan Mertana mengatakan, api diketahui warga ketika sudah membesar . Kebakaran diduga terjadi akibat sambaran petir, karena saat kejadian terjadi hujan deras dan disertai petir menggelegar. <br /> <br />Sebelum datang petugas pemadam kebakaran, warga terlebih dahulu bergotong royong berupaya memadamkan api dengan air seadanya, karena semua bangunan atapnya terbuat dari bahan ijuk yang mudah terbakar . Api juga sempat merembet ke bangunan lainnya, namun beruntung dapat dipadamkan oleh warga. <br />4 Mobil pemadam kebakaran Kabupaten Klungkung juga dikerahkan untuk memadamkan api. <br /> <br /> <br /> <br /> <br /> <br /> <br />#Kebakaranpura #bpbdklungkung #puradesaakah <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/252262/tersambar-petir-pura-terbakar
