Surprise Me!

Bareskrim Polri Layangkan Panggilan Kedua pada Edy Mulyadi Soal Kasus Ujaran Kebencian

2022-01-29 308 Dailymotion

KOMPAS.TV - Bareskrim Polri melayangkan surat panggilan kedua kepada Edy Bareskrim Polri terkait kasus ujaran kebencian. Polisi mengancam akan menjemput Edy Mulyadi jika kembali mangkir dari panggilan pemeriksaan. <br /> <br />Kabiro Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan, surat panggilan pertama terhadap Edy Mulyadi sudah sesuai aturan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP). <br /> <br />Baca Juga Edy Mulyadi Mangkir dari Pemeriksaan, Kabareskrim Siapkan Panggilan Kedua dengan Perintah Membawa di https://www.kompas.tv/article/255981/edy-mulyadi-mangkir-dari-pemeriksaan-kabareskrim-siapkan-panggilan-kedua-dengan-perintah-membawa <br /> <br />Hal ini menampik alasan kuasa hukum Edy, yang menyebut kliennya absen karena surat panggilan dibuat tak sesuai prosedur. <br /> <br />Pemeriksaan Edy akan dilakukan pada Senin 31 Januari, pukul 10:00 pagi di Bareskrim Polri. <br /> <br />Sebelumnya tim kuasa hukum Edy Mulyadi yang datang ke Bareskrim, meminta penyidik menunda pemeriksaan karena surat yang diterima Edy dinilai tidak sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku. <br /> <br />Edy Mulyadi seharusnya menjalani pemeriksaan di Bareskrim, Jumat (28/01) pagi kemarin dalam perkara penghinaan terhadap warga Kalimantan. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/256183/bareskrim-polri-layangkan-panggilan-kedua-pada-edy-mulyadi-soal-kasus-ujaran-kebencian

Buy Now on CodeCanyon