PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Banjir yang terjadi di Kota Pekalongan semakin meluas. Selain merendam ribuan rumah warga, banjir juga merendam sejumlah kantor, sekolah dan akses jalan yang biasa digunakan untuk beraktivitas. <br /> <br />Salah satu sekolah yang terdampak adalah SD Muhammadiyah 2 bendan yang aksesnya terkepung banjir. Sedianya hari Senin (7/2/22) ada acara vaksinasi bagi para siswa namun karena akses menuju sekolah terendam air, sampai hari menjelang siang tak terlihat para siswa yang datang. <br /> <br />"Dengan adanya banjir sebenarnya sangat mengganggu, karena otomatis untuk aktivitas siswa masuk kesini, itu agak susah" ujar Septi Hartuti, Kepsek SD Muhammadiyah 02 Bendan. <br /> <br />Warga berharap agar pemerintah memperbaiki drainase yang ada di jalan ini. Karena selain dangkal, drainase juga penuh sampah. Sehingga jika terjadi hujan lebat sebentar saja, air langsung meluap kejalan raya. <br /> <br />#banjir #pekalongan #hujanlebat <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/259155/banjir-di-kota-pekalongan-meluas
