JAKARTA, KOMPAS.TV - Kebakaran melanda gedung kantor Badan Amil Zakat Nasional, BAZNAS, wilayah Jakarta Selatan di Jalan Kampung Melayu Besar, Bukit Duri, Senin (07/02) malam. <br /> <br />Kebakaran diduga disebabkan korsleting listrik. <br /> <br />Api terlihat berkobar hebat di lantai 4 hingga merambat ke lantai paling atas gedung. <br /> <br />Baca Juga Warung Steak And Shake di Malang Kebakaran Rabu Siang di https://www.kompas.tv/article/258369/warung-steak-and-shake-di-malang-kebakaran-rabu-siang <br /> <br />Material-material yang terbakar juga berjatuhan. <br /> <br />Saat kejadian, ada 2 orang pekerja di lantai 5 gedung, namun berhasil keluar menyelamatkan diri. <br /> <br />Diduga, kebakaran terjadi akibat korsleting listrik di lantai 4. <br /> <br />Sebanyak 18 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan lokasi untuk memadamkan api. <br /> <br />Dalam satu jam, api sudah berhasil dipadamkan. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/259230/18-unit-mobil-damkar-berhasil-padamkan-kebakaran-gedung-rumah-sehat-baznas-di-kampung-melayu
