PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Kegiatan vaksinasi anak oleh Badan Intelijen Negara (BIN) daerah Jawa Tengah di Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan menghadirkan badut. Mereka menghibur anak anak TK sampai SD sebelum melakukan vaksinasi. <br /> <br /> <br /> <br />Apa yang dilakukan merupakan upaya agar anak tidak takut divaksin dosis kedua. Karena banyak anak yang trauma telah melakukan vaksinasi dosis pertama. <br /> <br /> <br /> <br />Para badut juga menemani anak yang disuntik vaksin untuk memberikan semangat. Total Binda Jateng mengeluarkan 2.500 dosis vaksin untuk anak usia enam sampai sebelas tahun. <br /> <br /> <br /> <br />Selain di Kabupaten Pekalongan, proses vaksinasi dosis satu dua dan booster juga dilakukan Binda Jateng di Kabupaten Banjarnegara dan Banyumas. Dengan harapan dapat ikut serta mensukseskan program vaksinasi Covid-19 yang dicanangkan pemerintah. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/265635/vaksinasi-anak-dihibur-aksi-dari-badut
