BANYUMAS, KOMPAS.TV - Seorang nenek di Banyumas, Jawa Tengah, Kamis (3/3/2022) pagi tercebur ke dalam sumur sedalam 8 m. <br /> <br />Korban tercebur ke sumur saat akan mengambil air. <br /> <br />Sang suami baru mengetahui sang istri tercebur ke sumur setelah kembali dari sawah, dan mendengar suara nenek Tursinah minta tolong dari dalam sumur. <br /> <br />Proses evakuasi nenek Tursinah dilakukan dengan hati-hati, karena kondisi korban yang sudah berusia 72 tahun. <br /> <br />Dengan peralatan seadanya, warga Desa Ledug Banyumas berhasil mengeluarkan nenek Tursinah dari dalam sumur. <br /> <br />Setelah proses evakuasi, warga langsung membawa nenek Tursinah ke puskemas untuk mendapatkan pemeriksaan karena kondisinya yang kedinginan. <br /> <br />Baca Juga Daging Sapi Mahal Berimbas ke Usaha RM Padang, Pemilik Rumah Makan Sebut Harga Rendang Jadi Naik di https://www.kompas.tv/article/267132/daging-sapi-mahal-berimbas-ke-usaha-rm-padang-pemilik-rumah-makan-sebut-harga-rendang-jadi-naik <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/267145/nenek-72-tahun-tercebur-sumur-sedalam-8-meter-saat-akan-mengambil-air-berikut-proses-evakuasinya
