Surprise Me!

Bawa Anak Panah dan Pisau, Anggota Geng Motor Babak Belur Diamuk Warga

2022-03-10 413 Dailymotion

GOWA, KOMPAS.TV - Seorang remaja yang diduga salah satu anggota geng motor di Kabupaten Gowa babak belur diamuk warga, Kamis (10/03) malam. <br /> <br />Polisi yang berupaya mengamankan kewalahan dengan banyaknya warga. <br /> <br />Baca Juga Polisi Gerebek Markas Geng Motor di Makassar, 22 Orang Ditangkap, 6 Diantaranya Perempuan di https://www.kompas.tv/article/261380/polisi-gerebek-markas-geng-motor-di-makassar-22-orang-ditangkap-6-diantaranya-perempuan <br /> <br />Polisi melepaskan tembakan peringatan ke udara saat berusaha mengevakuasi pelaku, dari tangan pelaku polisi menyita barang bukti berupa dua anak panah serta sebilah pisau. <br /> <br />Setelah didesak warga, pelaku mengakui merupakan anggota geng motor yang melakukan penyerangan terhdap warga menggunakan anak panah serta senjata tajam. <br /> <br />Satu orang warga pun sempat dilarikan ke rumah sakit akibat terkena anak panah. <br /> <br />Hingga kini belum diketahui motif dari penyerangan yang dilakukan anggota geng motor itu. <br /> <br />Sementara pelaku bersama barang bukti langsung dibawa ke Mapolres Gowa untuk menjalani proses lebih lanjut. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/269445/bawa-anak-panah-dan-pisau-anggota-geng-motor-babak-belur-diamuk-warga

Buy Now on CodeCanyon