Philippe Coutinho kembali menunjukkan performa gemilangnya saat Aston Villa permalukkan tuan rumah Leeds United dengan skor 3-0. Coutinho sukses menyumbang satu gol di laga tersebut.<br /><br />Sejak didatangkan dari barcelona dengan status pinjaman, pemain berpaspor Brasil ini semakin nyetel dengan permainan The Villans. Terbukti, Coutinho telah mencatatkan 4 gol dan 3 assist dalam delapan penampilannya bersama Villa.<br /><br />Maka dari itu, sang manajer, Steven Gerrard begitu ngotot meminta kepada petinggi Aston villa untuk mempermanenkan jasanya meski Blaugrana memasang harga tebusan tinggi sebesar 33 juta pounds (sekitar Rp622 miliar).<br /><br />Penulis : Febry Rachadi<br />VE : Wahyu Marchisio<br />
