BREBES, KOMPAS.TV - Polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) pembunuhan anak berusia tujuh tahun oleh ibu kandungnya di Brebes, Jawa Tengah. <br /> <br />Polisi melakukan olah TKP di rumah pelaku yang berada di Desa Tonjong, Brebes, Jawa Tengah. <br /> <br />Dari olah TKP yang dilakukan, polisi menyita sejumlah barang bukti di tempat kejadian. <br /> <br />Korban pembunuhan oleh ibu kandungnya ini merupakan anak kedua dari tersangka. <br /> <br />Tersangka kini tengah menjalani pemeriksaan oleh polisi. <br /> <br />Tetangga korban menyebut, kasus penganiayaan ibu kandung berujung meninggalnya satu anak di Brebes diketahui warga. <br /> <br />Korban selamat sempat berteriak saat tindak penganiayaan terjadi dan warga langsung mendobrak rumah pelaku dan menolong kedua anak yang selamat dari kejadian ini. <br /> <br />Selain melakukan pemeriksaan terhadap ibu yang membunuh anak kandungnya , polisi juga telah menyita sejumlah barang bukti dari TKP. <br /> <br />Barang bukti yang disita polisi di antaranya telepon seluler milik tersangka. <br /> <br />Sementara itu, jenazah anak perempuan berusia tujuh tahun yang dianiaya ibunya dimakamkan pada Minggu (20/3) sore. <br /> <br />Jenazah dimakamkan usai divisum petugas medis dari Puskesmas Tonjong. <br /> <br />Pihak keluarga menolak untuk diautopsi, sehingga jenazah langsung dimakamkan. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/272452/perempuan-dari-brebes-jateng-aniaya-anak-kandung-hingga-meninggal-dunia
