Sadio Mane turut mencetak satu gol dalam kemenangan Liverpool 3-1 atas Benfica pada leg pertama perempat final Liga Champions, di Estadio da Luz, Rabu (6/4/2022) dini hari WIB.<br /><br />Satu gol tersebut membuat Mane berhasil melampaui catatan rekor legenda hidup, Steven Gerrard (21 gol. Pemain berpaspor Senegal itu total telah mencetak 22 gol di Liga Champions untuk The Reds.<br /><br />Kemenangan ini menjadi hasil berharga bagi Liverpool pada leg kedua mendatang saat melawan Benfica di Anfield Stadium, 14 April mendatang.<br /><br />------------<br /><br />Penulis : Febry Rachadi<br />VE: FG
