SUMEDANG, KOMPAS.TV - Banjir bandang akibat luapan Sungai Cihonje, menerjang permukiman dan sejumlah vila di Desa Citengah, Sumedang. <br /> <br />Seorang wisatawan tewas akibat terseret banjir bandang. <br /> <br />Hujan deras yang terjadi pada Rabu (04/05) kemarin mengakibatkan air Sungai Cihonje meluap. <br /> <br />Rumah warga di sepanjang bantaran Sungai Cihonje rusak parah. <br /> <br />Belasan wisatawan yang menginap di villa terisolasi. <br /> <br />Seorang wisatawan bahkan dilaporkan hilang karena terseret arus banjir bandang. <br /> <br />Proses evakuasi wisatawan yang terisolasi di villa ini berlangsung dramatis. <br /> <br />Arus banjir yang deras membuat petugas kesulitan melakukan evakuasi. <br /> <br />Baca Juga Banjir Bandang Terjang Lokasi Wisata dan Rendam Rumah Warga di Purwakarta di https://www.kompas.tv/article/286080/banjir-bandang-terjang-lokasi-wisata-dan-rendam-rumah-warga-di-purwakarta <br /> <br />Para korban harus menggunakan tali untuk menerobos derasnya arus banjir. <br /> <br />Total ada 40 warga dan 18 wisatawan yang berhasil dievakuasi oleh tim SAR. <br /> <br />Petugas SAR gabungan dibantu warga melakukan pemindahan pada mobil milik wisatawan, yang hanyut terbawa arus banjir bandang. <br /> <br />Pencarian pada jenazah wisatawan yang hilang, juga terus dilakukan dengan menyusur Sungai Cihonje. <br /> <br />Akibat banjir bandang ini sejumlah rumah warga rusak. <br /> <br />Kampung wisata di Desa Citengah juga ditutup sementara karena khawatir potensi adanya banjir. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/286185/proses-evakuasi-wisatawan-yang-terjebak-banjir-bandang-sungai-cihonje-berlangsung-dramatis
