Surprise Me!

Wabah Hepatitis Akut Misterius, Penularan Diduga Melalui Asupan Makanan yang Tidak Bersih

2022-05-11 120 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Kesehatan menyebut, hingga saat ini tercatat ada 15 kasus dugaan hepatitis akut yang belum diketahui penyebabnya. <br /> <br />Tercatat 5 orang dilaporkan meninggal dunia, sementara 10 orang lainnya masih dirawat. <br /> <br />Kementerian Kesehatan mengatakan, ada 15 kasus hepatitis akut yang belum diketahui penyebabnya, terdeteksi di 5 provinsi sejak ditemukan kasus pertama pada (27/04) lalu. <br /> <br />Yaitu 11 orang di DKI Jakarta, 1 orang di Jawa Barat, 1 orang di Jawa Timur, 1 orang di Sumatera Barat, dan 1 orang di Bangka Belitung. <br /> <br />Hingga saat ini, tercatat 5 orang pasien dilaporkan meninggal dunia, sementara 10 orang lainnya masih dirawat. <br /> <br />Baca Juga Juru Bicara Kemenkes Ungkap, 5 dari 15 Pasien Anak Suspek Hepatitis Akut Dinyatakan Meninggal Dunia! di https://www.kompas.tv/article/287588/juru-bicara-kemenkes-ungkap-5-dari-15-pasien-anak-suspek-hepatitis-akut-dinyatakan-meninggal-dunia <br /> <br />Rata-rata pasien yang terkena hepatitis akut berusia 1-6 tahun. <br /> <br />Hingga kini belum bisa dipastikan apa yang menyebabkan munculnya penyakit hepatitis akut berat pada anak. <br /> <br />Penelitian sedang dilakukan bersama-sama oleh Indonesia, bekerja sama dengan WHO. <br /> <br />Sementara, Ikatan Dokter Anak Indonesia, IDAI menyebut meski investigasi belum selesai, orang tua diminta jangan panik dan mewaspadai gangguan pada saluran pernapasan dan pencernaan anak. <br /> <br />Selain meneruskan kebiasaan hidup dengan prokes, dalam antisipasi penularan penyakit melalui droplet, IDAI mengimbau untuk memastikan kebersihan makanan serta mengonsumsi makanan yang matang. <br /> <br />Kementerian Kesehatan melaporkan tiga kasus pertama di Indonesia dilaporkan pada 27 April 2022. <br /> <br />Sebanyak tiga pasien anak dirawat di Rumah Sakit Dokter Cipto Mangunkusumo, Jakarta. <br /> <br />Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, meminta rumah sakit dan dinas kesehatan untuk memonitor penyakit ini. <br /> <br />Menurut Menkes virus hepatitis akut menular melalui asupan makan yang masuk melalui mulut. <br /> <br />Masyarakat diminta untuk menjaga pola hidup sehat, makan dan minum yang sudah matang, serta tidak bergantian alat makan. <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/287644/wabah-hepatitis-akut-misterius-penularan-diduga-melalui-asupan-makanan-yang-tidak-bersih

Buy Now on CodeCanyon