JATIM, KOMPAS.TV - Memperingati Hari Lahir Pancasila sejumlah pelajar di SMP Muhammadiyah 4 Gadung, Surabaya, Jawa Timur melukis wajah tokoh nasional dan menanam pohon. <br /> <br />Kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan rasa cinta tanah air pada siswa sejak dini. <br /> <br />Dengan penuh antusiasme, para pelajar memperingati hari lahirnya Pancasila pada 1 Juni 2022. <br /> <br />Siswa pun mengikuti gelaran acara unik. <br /> <br />Salah satunya, melukis beberapa wajah dan karakter tokoh nasional. <br /> <br />Seperti, Presiden Pertama Indonesia Soekarno, hingga tokoh Muhammadiyah Buya Safi'i Ma'arif yang dikenal luas menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila. <br /> <br />Selain melukis wajah tokoh nasional, para siswa juga menanam Pohon Sukun di halaman sekolah. <br /> <br />pohon sukun dipilih karena memiliki nilaisejarah yang erat kaitannya dengan pancasila// <br />Pohon Sukun banyak ditemukan di Kepulauan Ende tempat pengasingan Bung Karno yang menjadi inspirasi perumusan Pancasila. <br /> <br />Dengan mengikuti gelaran ini, diharapkan siswa lebih mengenal tokoh nasional termasuk mendalami nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/294613/berbagai-cara-unik-pelajar-rayakan-hari-lahir-pancasila-dan-tumbuhkan-rasa-cinta-tanah-air
