KOMPAS.TV - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarnoputri menanggapi adanya pernyataan soal partai sombong. <br /> <br />Namun kemudian, pernyataan Mega menjurus pada sindiran tentang partai sombong. Respons Mega seolah menjawab pidato Surya Paloh saat menutup rakernas NasDem, Jumat (17/06) lalu. <br /> <br />Baca Juga Seolah Menjawab Pidato Ketum NasDem Soal Partai Sombong, Begini Respons Megawati di https://www.kompas.tv/article/301395/seolah-menjawab-pidato-ketum-nasdem-soal-partai-sombong-begini-respons-megawati <br /> <br />Saat itu dalam pidatonya, Surya Paloh menyebut ada partai yang merasa hebat sendiri dalam menyikapi Pemilu 2024. <br /> <br />Surya meminta kader NasDem membuang sikap sombong. <br /> <br />Mengenai manuver koalisi oleh sejumlah partai politik lain, Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyatakan, setiap partai politik memiliki strategi masing-masing. <br /> <br />Benarkah ini diungkapkan partai tertentu menyasar kepada PDI Perjuangan? Simak dialog selengkapnya berikut ini. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/301457/soal-sindiran-partai-sombong-nasdem-kami-tidak-menuduh-partai-tertentu
