Bamus Betawi mengecam manajemen Holywings Indonesia terkait promosi minuman keras gratis setiap Kamis khusus untuk mereka yang bernama "Muhammad" dan "Maria". Tindakan itu bukan merupakan kelalaian.<br /><br />Ketua Umum Bamus Betawi Riano P Ahmad menilai tindakan yang dilakukan Holywings Indonesia bagian dari aksi provokatif.<br /><br /> <br /><br />Riano menuturkan, hal ini bagian dari provokasi yang hendak menyulut kegaduhan di masyarakat.<br /><br /><br />Ia kemudian minta Pemprov DKI Jakarta dan aparat Kepolisian bersikap tegas terhadap manajemen Holywings dengan menjatuhkan sanksi berat sesuai aturan yang berlaku meskipun pihak manajemen telah meminta maaf.
