Momen akad yang begitu sakral selalu membuat sejumlah pengantin gugup dan grogi bukan main. Biasanya, mereka takut salah menyebutkan ucapan dan perlu mengulang perkataan berulang kali. <br />Tak terkecuali dengan pengantin pria ini yang menjadi viral gegara terlalu gugup dan malah hampir menikahi sang ayah mertua. <br />Hal itu dikarenakan si pengantin pria salah menyebut nama saat hendak mengucap kata pernikahan. <br />Momen itu berhasil diabadikan dan diunggah kembali oleh akun @terangmedia di jejaring media sosial Instagram.Dalam rekaman itu, terlihat dua sejoli yang hendak sah menjadi suami istri di dampingi kerabat serta para saksi. <br />Saat itu penghulu menyebut sejumlah mas kawin yang diberikan oleh si pengantin pria. <br />Lalu, si pengantin pria tanpa menunggu waktu lebih lama lagi langsung menjawab dan menerima perkataan tersebut. <br />Kontributor: Rizky Febrian
