SURABAYA, KOMPAS.TV - Dengan kondisi mulut terikat dan tubuh dimasukkan ke dalam karung, anjing-anjing malang ini ditemukan. <br /> <br />Ada empat ekor anjing yang ditemukan dengan kondisi mengenaskan saat Komunitas Pecinta Hewan Animals Hope Shelter Indonesia menggerebek rumah jagal di kawasan Sumur Welut Lakarsantri, Surabaya, Jawa Timur. <br />Salah satu anggota komunitas mengatakan pengungkapan ini berawal dari adanya laporan warga soal keberadaan rumah jagal yang menyuplai daging anjing untuk dikonsumsi. <br /> <br />Polisi dari Polrestabes Surabaya mengaku telah menerima laporan adanya rumah jagal anjing ini. Polisi pun melakukan penyelidikan dan memeriksa pemilik rumah. <br /> <br />Ada empat ekor anjing yang berhasil diselamatkan dan kini kondisinya belum stabil. Namun hewan malang tersebut telah dibawa ke tempat penampungan untuk mendapatkan perawatan medis. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/314901/mengenaskan-anjing-terikat-hingga-menangis-di-operasi-penggerebekan-rumah-jagal
