Surabaya, KompasTV Jawa Timur - Buntut perseteruan antara Marcel Radhival alias Pesulap Merah dengan Samsudin, kini masuk ke ranah hukum. <br /> <br />Pihak Samsudin mendaftarkan laporan atas tindakan pencemaran nama baik dan ujaran kebencian ke SPKT Polda Jawa Timur. <br /> <br />Pemilik Padepokan Nur Dzat Sejati, Samsudin mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu, SPKT Polda Jatim untuk melaporkan dugaan pencemaran nama baik dan ujaran kebencian yang dilakukan oleh Marcel Radhival. <br /> <br />Kuasa Hukum Samsudin mengaku membawa barang bukti berupa video dari akun Youtube Marcel Radhival serta bukti lain yang akan dilengkapi. <br /> <br />Meski sudah dilakukan upaya mediasi diantara keduanya, namun tak menemukan jalan damai. <br /> <br />Baca Juga Padepokan Nur Dzat Sejati Milik Samsudin Berencana Jalankan Praktik Pengobatan di https://jatim.kompas.tv/article/315334/padepokan-nur-dzat-sejati-milik-samsudin-berencana-jalankan-praktik-pengobatan <br /> <br />Pihak Samsudin merasa dirugikan atas postingan tersebut. Samsudin sendiri menyebutkan bahwa dia akan melaporkan siapapun yang mengatakan bahwa pengobatan yang dilakukan adalah penipuan. <br /> <br />Seperti diketahui, pada Minggu 31 Juli 2022, puluhan warga Blitar melakukan aksi menuntut penutupan Padepokan Nur Dzat Sejati milik Samsudin, yang dianggap melakukan penipuan pengobatan berkedok agama. <br /> <br /> <br /> <br />#samsudin #marcelradhival #pesulapmerah #dukun #padepokan #spiritual #blitar #jawatimur <br /> <br />Media Sosial Kompas Tv Jawa Timur : <br /> <br />Facebook : https://www.facebook.com/kompastvjawatimur <br /> <br />Instagram : https://www.instagram.com/kompastvjatim <br /> <br />Twitter : https://twitter.com/kompastvjatim <br /> <br />Tiktok : https://www.tiktok.com/@kompastvjatim <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://jatim.kompas.tv/article/315680/buntut-aksi-massa-samsudin-laporkan-pesulap-merah-marcel-radhival-ke-polda-jatim
