Solo, Jawa Tengah - Tim bola voli duduk putri Indonesia sukses menaklukkan Thailand dengan skor 3-0 pada pertandingan final ASEAN Para Games 2022 di GOR UTP Karangayar.<br /><br />Anak asuh Andri Asrul Setiyawan tampil percaya diri dan mendominasi jalannya pertandingan yang berlangsung tiga set.<br /><br />Dina Rulina dan kolega sukses memetik kemenangan dengan skor 25-15, 25-10 dan 25-6.<br /><br />Kemenangan tim bola voli duduk putri Indonesia menambah perolehan medali emas di cabor voli ASEAN Para Games.<br /><br />Sebelumnya, Indonesia berhasil meraih medali perunggu di voli duduk putra.<br /><br />------<br /><br />*Reporter : Tim Liputan Inews*
