CIANJUR, KOMPAS.TV - Pasca-kecelakaan maut yang menewaskan 6 orang di Cianjur, Jawa Barat, kondisi Jalan Raya Cianjur Sukabumi, licin, akibat tumpahan muatan terigu dari truk yang terlibat kecelakaan. <br /> <br />Muatan terigu yang tumpah ke jalan, dan guyuran hujan di wilayah itu menjadi pemicu licinnya kondisi jalan ini. <br /> <br />Saat ini, Tim Damkar telah didatangkan ke lokasi untuk membersihkan ruas jalan dari Endapan Terigu yang menempel di jalan. <br /> <br />Sebelumnya, kecelakaan terjadi di Jalan Raya Cianjur Sukabumi Jawa Barat, Minggu (14/08) siang, menyebabkan total 6 orang meninggal, dan 3 orang masih di rawat di RS Sayang Cianjur, Jawa Barat. <br /> <br />Diduga hilang kendali saat jalanan menurun, sebuah Truk Fuso menabrak Truk Engkel, mobil, 5 kendaraan bermotor dan rumah warga. <br /> <br />Baca Juga Diduga Kelebihan Muatan, Sebuah Truk Tabrak Lampu Pembatas Gerbang Tol Ancol Timur Hingga Terguling di https://www.kompas.tv/article/318982/diduga-kelebihan-muatan-sebuah-truk-tabrak-lampu-pembatas-gerbang-tol-ancol-timur-hingga-terguling <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/318985/diduga-rem-blong-truk-tabrak-rumah-di-cianjur-6-warga-tewas
