JEMBER, KOMPAS.TV - Anak-anak di Kecamatan Rambipuji, Kabupaten Jember, ikut memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77, dengan lomba jelajah desa. <br /> <br />Ada puluhan anak yang ikut, mereka terbagi dalam 27 tim atau kelompok. <br /> <br />Masing-masing kelompok diwajibkan menyusuri sungai, sawah, dan kebun. <br /> <br />Agar tidak tersesat, mereka dibekali peta dan didampingi pecinta alam. <br /> <br />Baca Juga Hadirkan Beragam Lomba, TNI Ajak Siswa di Sungai Gampa Gembira Sambut HUT RI di https://www.kompas.tv/article/319325/hadirkan-beragam-lomba-tni-ajak-siswa-di-sungai-gampa-gembira-sambut-hut-ri <br /> <br />Masing-masing kelompok diharuskan mencatat setiap nama benda, yang mereka jumpai seperti nama pohon, tanaman, buah, dan sayuran. <br /> <br />Mereka riang gembira menyusuri desa, sambil menyanyikan lagu kemerdekaan. <br /> <br />Mereka mengaku senang, karena baru pertama kali mengikuti lomba semacam ini. <br /> <br />Lomba ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian anak pada kelestarian alam, serta kecintaan anak pada Indonesia. <br /> <br />Yang lebih asyik lagi, seluruh peserta lomba diberi hadiah peralatan sekolah dan bingkisan kue tradisional. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/319531/meriahkan-hari-kemerdekaan-ri-ke-77-puluhan-anak-di-jember-ikuti-lomba-jelajah-desa
