KOMPAS.TV - Indonesia Police Watch atau IPW menduga ada upaya penghalangan pengungkapan kasus kematian Brigadir Yoshua dari kubu Irjen Ferdy Sambo. <br /> <br />Ketua IPW, Sugeng Teguh Santoso mensinyalir ada geng yang membantu Irjen Sambo untuk menutupi kasus kematian Brigadir Yoshua. <br /> <br />Teguh menyatakan, dugaan tersebut terlihat dalam penanganan kasus pembunuhan ini yang diungkap. <br /> <br />Terdapat sejumlah oknum yang justru menghilangkan jejak tindak pidana yang menyebabkan Brigadir Yoshua tewas. <br /> <br />Hal serupa diungkap Menko Polhukam Mahfud MD. <br /> <br />Mahfud MD mengatakan, "kasus Sambo ini disembunyikan dari Kapolri oleh orang-orang Sambo. Sehingga, Kapolri agak lambat. Kenapa Kapolri itu tidak selalu mudah menyelesaikan masalah? Padahal secara formal ia menguasai. Tapi ada kelompok kelompok yang menghalangi. Termasuk kasus ini kan?" <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/320358/ini-kata-mahfud-md-soal-lamanya-penyelidikan-kasus-brigadir-yoshua
