Beragam reaksi ditunjukkan oleh para pemain dan tim pelatih Viktoria Plzen saat menyaksikan pengundian Liga Champions. Para pemain yang berkumpul di ruang ganti sontak berteriak, tertawa, hingga garuk-garuk kepala usai mengetahui timnya masuk dalam grup neraka.<br /><br />Juara Liga Ceko ini bergabung di Grup C yang dihuni raksasa Eropa Bayern Munchen, Barcelona dan Inter Milan. Hasil undian tersebut membuat Viktoria Plzen harus lalui jalan terjal di fase grup, mengingat bakal menghadapi lawan-lawan yang tangguh.<br /><br />Penulis : Febry Rachadi<br />VE : Wahyu Marchisio
