JAKARTA, KOMPAS TV - Sejumlah rumah di permukiman Rawa Bulak, Cakung, terbakar, Senin (29/8) dini hari. <br /> <br />Api cepat membesar karena bangunan terbuat dari material mudah terbakar. <br /> <br />Menurut kesaksian warga, diduga kebakaran dipicu hubungan arus pendek listrik dari salah satu bangunan. <br /> <br />Belum diketahui penyebab kebakaran di Cakung ini. Kasus ditangani oleh Polsek Cakung. <br /> <br />Seorang saksi mengatakan dirinya hanya sempat menyelamatkan anak-anak dan orang tua yang berada di rumah. <br /> <br />Saksi tersebut menyebut setidaknya 30 rumah ikut terbakar. <br /> <br />Video Editor: Febi Ramdani <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/323274/kebakaran-landa-permukiman-di-cakung-puluhan-rumah-disebut-terbakar
