KOMPAS.TV - Keluarga Brigadir Yosua berharap hasil rekonstruksi bisa mengungkap fakta terkait penyebab tewasnya anggota keluarga mereka. <br /> <br />Keterangan dan peran para tersangka menjadi sangat penting dalam rekonstruksi kali ini. <br /> <br />Dalam rekonstruksi, Bripka Ricky mengendarai mobil itu ke Rumah Dinas Ferdy Sambo di Duren Tiga. <br /> <br />Kelima tersangka kasus pembunuhan berencana Brigadir Joshua hadir dalam rekonstruksi hari ini, 30 Agustus 2022 diantaranya Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Eliezer, Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf. <br /> <br />Seperti apa harapan keluarga Yosua atas rekonstruksi yang berlangsung hari ini? <br /> <br />Samuel Hutabarat, Ayahanda Yosua mengungkapkan harapannya serta alasan ia dan keluarga tak dapat melihat rekonstruksi pembunuhan Brigadir J secara utuh. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/323897/meski-tak-dapat-melihat-rekonstruksi-secara-utuh-ayah-yosua-kasus-pembunuhan-harus-diungkap-tuntas
