Surprise Me!

Keluarga Brigadir Yosua Tidak Menonton Lengkap Rekonstruksi Pembunuhan, Ini Penyebabnya

2022-08-31 8 Dailymotion

JAMBI, KOMPAS.TV - Rekontruksi pembunuhan Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir Yosua di rumah dinas mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo tidak secara utuh disaksikan di layar televisi oleh keluarga Brigadir Yosua. <br /> <br />Hal ini lantaran listrik di Sungai Bahar padam. <br /> <br />"terkait dengan rekonstruksi yang dimulai jam 10 kita menyaksikannya hanya sepotong-sepotong dikarenakan sesuatu hal di Sungai Bahar jadi tidak bisa menyaksikan secara mendetail apa yang dilakukan dalam rekonstruksi itu," kata Ayah Brigadir Yosua, Samuel Hutabarat. <br /> <br />Baca Juga 5 Fakta yang Terungkap di Rekonstruksi Pembunuhan Brigadir J, 78 Adegan hingga Pengacara Diusir di https://www.kompas.tv/article/324015/5-fakta-yang-terungkap-di-rekonstruksi-pembunuhan-brigadir-j-78-adegan-hingga-pengacara-diusir <br /> <br />Selain itu, Samuel menyayangkan tidak adanya audio pada rekonstruksi dalam tayangan sehingga keluarga tidak bisa menyimpulkan rekonstruksi tersebut. <br /> <br />"dari adegan tadi pun suaranya tidak ada bagaimana kita mau menilainya," ujarnya. <br /> <br />Oleh karena itu, Samuel menunggu hasil resmi dari pihak kepolisian. <br /> <br />Selain itu, Samuel berharap kasus ini terbuka dan transparan sehingga cepat selesai dan mengetahui apa motif pembunuhan anaknya. <br /> <br />Video Editor: Bara <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/324044/keluarga-brigadir-yosua-tidak-menonton-lengkap-rekonstruksi-pembunuhan-ini-penyebabnya

Buy Now on CodeCanyon