Surprise Me!

8 Pasang Pengantin Menikah di Hotel Bayar Dua Ribu Rupiah

2022-09-04 504 Dailymotion

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Senyum ceria terlihat dari 8 pasang pengantin setelah mereka dinyatakan sah dan mendapat buku nikah dari KUA. 8 pasang pengantin ini baru saja mengikuti prosesi nikah massal di hotel berbintang 4 di Semarang. Mereka rata- rata ikut karena belum mempunyai biaya dan tertunda karena wabah Covid yang merebak 2 tahun silam. <br /> <br /> <br /> <br />Untuk memperlancar prosesi nikah massal, 8 penghulu dari berbagai KUA di Semarang didatangkan langsung untuk memimpin ijab qobul. <br /> <br /> <br /> <br />Nikah massal yang diselenggarakan Semarang wedding community ini juga dihadiri para tamu undangan dari kedua mempelai. Calon pengantin yang ikut hanya dikenai biaya dua ribu rupiah dan mendapat berbagai fasilitas. <br /> <br /> <br /> <br />Menurut rencana, nikah massal ini akan digelar rutin terutama diperuntukan bagi pasangan pengantin dari keluarga tidak mampu. Untuk kali ini hanya 8 pasang pengantin karena disesuaikan dengan kapasitas gedung untuk resepsi pernikahan mereka. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/325204/8-pasang-pengantin-menikah-di-hotel-bayar-dua-ribu-rupiah

Buy Now on CodeCanyon