BATANG, KOMPAS.TV - Kecelakaan mobil travel terjadi pada hari Senin (05/09) pagi tadi. <br /> <br />Kecelakaan minibus menabrak truk ini diduga akibat sopir mobil travel mengantuk. <br /> <br />Kejadian ini bermula saat mobil travel dengan penumpang penuh melaju dari arah barat menuju ke timur, atau tepatnya di jalur tol arah Batang ke Semarang. <br /> <br />Melaju dengan kecepatan kencang karena jalan lurus, tiba-tiba minibus oleng. <br /> <br />Minibus oleng ke kiri saat melaju kencang diduga karena sopir mengantuk. <br /> <br />Baca Juga Kecelakaan Maut Minibus Tabrak Truk Trailer di Tol Batang-Semarang, 7 Orang Tewas! di https://www.kompas.tv/article/325364/kecelakaan-maut-minibus-tabrak-truk-trailer-di-tol-batang-semarang-7-orang-tewas <br /> <br />Tak bisa menghindar, minibus lalu menabrak truk trailer di depanya yang melaju di lajur kiri jalan. <br /> <br />Peristiwa ini terjadi skeitar pukul 07.27 WIB di jalur tol Batang-Semarang, masuk wilayah Desa Sawangan, Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang. <br /> <br />Kecelakaan yang terjadi di jalan tol KM 375 Batang ini, mengakibatkan 7 korban meninggal dunia di lokasi kejadian, sedangkan 7 korban lainya mengalami luka ringan. <br /> <br />Para korban selanjutnya dibawa ke rumah sakit terdekat. <br /> <br />Sementara itu, mobil travel yang mengalami ringsek dan masuk ke parit, kini sudah dievakuasi oleh polisi. <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/325497/kronologi-kecelakaan-maut-minibus-tabrak-truk-di-tol-batang-sempat-oleng-saat-melaju-kencang
