JAKARTA, KOMPAS.TV - Dugaan kebocoran data pribadi kembali terjadi di forum peretas, kali ini menimpa sejumlah pejabat publik di Indonesia. <br /> <br />Akun Bjorka melalui grup telegramnya, membagikan sejumlah data pribadi pejabat publik, <br /> <br />Aksi menyebar data pribadi pejabat publik yang lazim disebut doxing, dimulai terhadap data Menkominfo, Sabtu (10/9/2022) kemarin. <br /> <br />Tidak hanya itu, sejumlah data pribadi pejabat pejabat publik lainnya, mulai dari Ketua DPR RI, Menteri BUMN, hingga Dirjen Aptika juga disebar oleh peretas bernama Bjorka. <br /> <br />Sebelumnya, bjorka juga menyebar data pribadi warga yang ada di sejumlah lembaga negara. <br /> <br />Pakar Digital Forensik, Ruby Alamsyah menyebut aksi pelaku merupakan respons atas tanggapan Kominfo sebelumnya. <br /> <br />Baca Juga BPJS Kesehatan Minta Masyarakat Tak Panik Data Bocor, Sistem Keamanan Diklaim Sesuai Standar di https://www.kompas.tv/article/177335/bpjs-kesehatan-minta-masyarakat-tak-panik-data-bocor-sistem-keamanan-diklaim-sesuai-standar <br /> <br />Penelusuran di grup telegram yang dibuat oleh Bjorka, ada 4 pejabat publik yang menjadi korban doxing. <br /> <br />Ada Ketua DPR Puan Maharani, Menteri BUMN Erick Thohir, Semuel Pangerapan Dirjen Aptika Kominfo. <br /> <br />Sebelumnya, Bjorka juga diduga membocorkan data pribadi Menkominfo, Johnny G Plate tepat di hari ulang tahun Menkominfo. <br /> <br />Bjorka juga membocorkan 26 juta data Indihome yang diduga termasuk mencakup aktivitas berinternet pengguna Indihome. <br /> <br />Tidak hanya itu, Bjorka juga memuat data diduga dokumen negara berupa surat ke Presiden, mencakup surat dari Badan Intelejen Negara atau BIN ke Presiden. <br /> <br />Namun, Juru Bicara BIN, Wawan Purwanto membantah kebocoran data yang dibagikan Bjorka dan menyebutnya hoaks. <br /> <br />Baca Juga Kemenkes Minta Warga Hapus Aplikasi eHAC Versi Lama usai Ada Laporan Data Bocor di https://www.kompas.tv/article/206784/kemenkes-minta-warga-hapus-aplikasi-ehac-versi-lama-usai-ada-laporan-data-bocor <br /> <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/327379/data-pribadi-pejabat-publik-diduga-bocor-di-grup-peretas-data-pribadi-puan-jadi-salah-satunya
