GORONTALO, KOMPAS TV Angin puting beliung yang bertiup membuat atap sejumlah rumah warga di Desa Payu, Gorontalo, terbang. <br /> <br />Dari video yang direkam warga, tampak atap yang terbuat dari seng berterbangan dan berputar di udara. <br /> <br />Warga yang menyaksikan kejadian tersebut panik dan berusaha menyelamatkan diri ke dalam rumah. <br /> <br />Tercatat lima rumah rusak akibat peristiwa angin puting beliung di permukiman tersebut. <br /> <br />Khawatir angin susulan, warga yang rumahnya rusak diungsikan ke rumah lain. <br /> <br />Video Editor: Firmansyah <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/327605/atap-rumah-berterbangan-di-udara-akibat-angin-puting-beliung-lima-rumah-di-gorontalo-rusak
