OKU, KOMPAS.TV - Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Jenderal Dudung Abdurachman meninjau mekanisme latihan Batalyon Tim Pertempuran di Pusat Latihan Tempur Kodiklat TNI AD Baturaja, Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan. <br /> <br />Latihan pertempuran ini melibatkan lebih dari seribu prajurit angkatan darat dari berbagai kecabangan, yakni Infanteri, Kavaleri, Armed, Arhanud, Zeni, Perhubungan, dan Satuan Bantuan Administrasi hingga Taruna Akademi Militer. <br /> <br />Baca Juga Menteri Investasi Puji Kinerja Ganjar: Pak Gubernur Ini Sangat Disiplin, Pak! di https://www.kompas.tv/article/334527/menteri-investasi-puji-kinerja-ganjar-pak-gubernur-ini-sangat-disiplin-pak <br /> <br />Menurut KSAD, latihan ini meningkatkan kemampuan mekanisme hubungan Komando dan Staf Komando Pengendalian Operasi dalam pertempuran, termasuk melatih kerja sama antar kecabangan dalam operasi serangan. <br /> <br />Latihan digelar selama 1 bulan dari 3 September hingga 3 Oktober 2022. <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/334531/ksad-dudung-pantau-latihan-batlyon-tim-tempur-tni-ad-lebih-dari-1-000-personel-dilibatkan
