JAKARTA, celebrities.id - Air Terjun Salu Dambu menjadi salah satu pesona alam dari Pegunungan Quarles Mamasa, Sulawesi Barat yang begitu memesona.<br /><br />Berlokasi di pedalaman hutan, Air Terjun Salu Dambu menyajikan keaslian alam yang natural.<br /><br />Para traveler dimanjakan dengan air jernih dan udara segar yang sejuk.<br /><br />Perjalanannya memang sedikit melelahkan karena medan yang cukup terjal. Namun, perjuangan tersebut terbayarkan dengan keindahan air terjun yang sangat cantik.<br /><br />Selain itu, panorama hutan yang masih asli membuat pengunjung betah berlama-lama.<br /><br /><br />Kontributor: Frendy Christian