KOMPASTV - Setelah 9 hari berlayar, 3 Jurnalis Kompas TV bersama 102 Taruna akademi angkatan laut telah memasuki etape ketiga rute Jakarta- Singapura. Singapura menjadi destinasi luar negeri pertama mereka. <br /> <br />Membawa misi sebagai duta bangsa, para taruna mengunjungi kantor kedutaan besar Indonesia di Singapura. Sekaligus mempromosikan pariwisata dan kebudayaan Indonesia kepada pejabat setempat. <br /> <br />Tak ingin melewatkan momen berharga para taruna dan Jurnalis Kompas TV menjelajahi ikon wisata Singapura dan mencicipi kuliner khas. <br /> <br />Ikuti petualangan 91 Hari Bima Suci episode Hai Singapura, Minggu 13 November pukul 15.30 WIB. Hanya di Kompas TV. <br /> <br />#91HariBimaSuci #KartikaJalaKrida #TarunaAL #AkademiAL #DokumenterKompasTV #JalasvevaJayamahe <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/348367/singapura-destinasi-luar-negeri-pertama-kri-bima-suci-dalam-perjalanan-91-hari
