JAKARTA, KOMPAS.TV - Para kepala negara anggota G20 dan petinggi lembaga internasional kompak mengenakan batik saat jamuan makan malam KTT G20 di kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK), Badung, Bali, Selasa (15/11/2022). <br /> <br />Pada kesempatan itu, tamu undangan KTT G20 yang tiba di lokasi langsung disambut oleh Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana yang kompak berpakaian adat Bali, Payas Agung. <br /> <br />Sementara para tamu undangan menggunakan batik dengan beragam warna. <br /> <br />Baca Juga Beginilah Momen Kedekatan Presiden Jokowi Bersama Pemimpin Dunia di KTT G20 Bali di https://www.kompas.tv/article/348881/beginilah-momen-kedekatan-presiden-jokowi-bersama-pemimpin-dunia-di-ktt-g20-bali <br /> <br />Seperti Presiden China Xi Jinping yang memakai batik bernuansa biru gelap dengan motif bunga berwarna kuning. <br /> <br />Perdana Menteri (PM) Kanada Justin Trudeau nampak memakai batik berwarna fuschia. <br /> <br />PM Inggris Rishi Sunak memakai batik dengan nuansa warna merah magenta, serta PM India Narendra Modi mengenakan batik panjang berwarna keunguan. <br /> <br />Video editor: Agung Ramdani <br /> <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/348870/warna-warni-para-kepala-negara-kenakan-batik-hiasi-gala-dinner-g20
