Satuan Reserse Kriminal Polresta Oekanbaru meringkus dua orang kelompok geng motor yang diberi nama ‘Asmara Kacau’.<br /><br />Geng motor ini kerap menyerang warga yang sedang nongkrong di cafe.<br /><br />Geng motor ini pernah menyerang sekelompok pemuda di Jalan Arjuna, Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru. Korban mengalami penganiayaan dipukul menggunakan tongkat pemukul baseball.<br /><br />Pelaku berinisial MI dan satu lagi masih dibawah umur. <br /><br />Para tersangka tersebut menyerang korban dengan motif tidak senang melihat sekelompok pemuda yang sedang nongkrong.<br /><br />Saat ini keduanya masih ditahan di Polresta Pekanbaru untuk pemeriksaan lebih lanjut terkait sudah berapa kali mereka melakukan penyerangan.<br /><br />#riauonline #pekanbaru #poldariau #gengmotor
