Surprise Me!

Kala Hakim Sentil Ferdy Sambo: Punya Kedudukan Bagus, Tapi Tak Bisa Tahan Emosi!

2022-12-17 1 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Terdakwa Ferdy Sambo bersaksi di sidang lanjutan obstruction of justice atau perintangan penyidikan pembunuhan Brigadir Yosua dengan terdakwa Irfan Widyanto di PN Jakarta Selatan, pada Jumat (16/12/2022). <br /> <br />Ketika memberikan keterangan, hakim ketua Afrizal Hadi menyentil kedudukan Ferdy Sambo sebagai jenderal di Polri tapi tidak bisa menahan emosi. <br /> <br />Menanggapi itu, Sambo pun hanya meminta maaf kepada hakim. <br /> <br />Baca Juga Ferdy Sambo Akui Mental Anak Buahnya Tertekan saat Terima Perintah Cek dan Amankan CCTV Duren Tiga di https://www.kompas.tv/article/359197/ferdy-sambo-akui-mental-anak-buahnya-tertekan-saat-terima-perintah-cek-dan-amankan-cctv-duren-tiga <br /> <br />"Saudara mempunyai kedudukan yang cukup bagus, tapi saying saudara tidak bisa menahan emosi saudara." Ujar Afrizal kepada Sambo. <br /> <br />"Saya mohon maaf Yang Mulia." Kata Sambo. <br /> <br />"Yang saudara katakan telah merusak harkat dan martabat saudara." Kata Afrizal Hadi. <br /> <br />"Saya mohon maaf Yang Mulia." Ujar Sambo. <br /> <br />Hakim pun menegaskan bahwa hal itu menjadi fakta bahwa Sambo tak bisa mengontrol emosi. <br /> <br />"Itu ya, fakta yang terjadi seperti itu." <br /> <br />Sambo pun tidak membantah dan membenarkan apa yang disampaikan oleh hakim. <br /> <br />Video Editor: Noval <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/359206/kala-hakim-sentil-ferdy-sambo-punya-kedudukan-bagus-tapi-tak-bisa-tahan-emosi

Buy Now on CodeCanyon