Wakil Bupati Sukabumi H. Iyos Somantri menerima penghargaan Obrolan Daring Stunting (ODADING) Award Tahun 2022, kategori Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Paling Berkomitmen untuk Kabupaten Sukabumi.<br /> <br />Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Barat Gedung Sate Bandung, pada Rabu kemarin.<br /> <br />Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua TP PKK Jawa Barat Atalia Praratya kepada Wakil Bupati Sukabumi, H. Iyos Somantri.<br /> <br />Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjelaskan akan pentingnya pemberantasan terhadap stunting.<br /> <br />Oleh karenanya Provinsi Jawa Barat kebut lima pilar percepatan komitmen visi pimpinan melalui perda khusus untuk stunting.<br /> <br />Sementara Wakil Bupati Sukabumi, H. Iyos Somantri mengaku bersyukur atas penghargaan yang diberikan pemerintah Provinsi Jawa Barat.<br /> <br />Karena menurutnya hal ini merupakan komitmen yang telah dibangun oleh TPPS Kab. Sukabumi dalam mewujudkan new zero stunting di prov jabar, khususnya di kabupaten sukabumi.<br />.<br />.<br />#kamikabarbaik #kabarbaik #kabarbagus #kabargembira #kabarbahagia #sukabumi #kotasukabumi #kabsukabumi #kabupatensukabumi #kabarsukabumi #infosukabumi #penghargaan #stunting #odading #odadingawards2022 #newzerostunting #jawabarat #jabar #ridwankamil
